Kamis, 26 Mei 2011

AWASI PISTON BARET AKIBAT OLI

Kejadian piston dan liner baret sangat berefek sangat besar. Hal tersebut bisa menyebabkan kompresi bocor dan tenaga ngedrop. Penyebab utamanya adalah pemakaian oli yang terlalu lama yang pada umumnya oli sudah sangat kotor. Oli kotor ini tingkat friksinya terlalu besar dan mempermudah baret pada piston.
Kalau sudah baret yang pasti akan berakibat pada kompresinya, dan menyebabkan ngedropnya tenaga mesin. Solusi yang di tempuh untuk mengatasinya hanya bisa dengan cara oversize hingga batas maksimal yaitu 100. Oversize itu memperbesar diameter liner silinder ikuti diameter piston baru. Mulai dari oversize 25 (0,25 mm) sampai oversize 100 (naik 1 mm) dan kalau lebih namanya bore-up. Untuk meminimalisasi kerusakan dinding piston, selalu jaga kondisi oli di dalam bak mesin. Kalau memang waktunya diganti, jangan biasakan ditunda apalagi sampai volumenya dibiarkan berkurang dari 1.000 ml. Kemudian biasakan juga melakukan pemanasan mesin saat pertama kali motor dihidupkan sekitar 5 menit. Agar pelumas yang masih berada di bawah dapat terangkat ke atas dan benar-benar maksimal melumasi komponen yang bergesekan.

 baca juga :  Tips melacak kompresi bocor, tips atasi brisik pada yamaha cripton, tips karbu vakum jadi kontan, Tips Honda CB,  Alternatif dongkrak Yamaha Mio, Tips mengatasi oli ngrembes

1 komentar:

  1. misi gan mau tanya jawab tentang motor cb dream 305cc thun 62, punya saya asli, lagi proses restorasi.

    ini gan, tentang sirkulasi oli yang gak jalan,
    dahulunya dari pertama kali beli dari punya ayah saya sampai sekarang pompa olinya belum pernah diganti sampai skarang, ini baru ganti barusan gan.

    untuk mesin bagian bawahnya sudah baik sirkulasinya, tapi untuk mesin yang bagian silinder head ( katup klep dan kawan kawannya ) engga keluar gan,

    bagai mana solusinya gan,
    jawaban dari agan admin, sangat saya harapkan
    trimakasih

    BalasHapus